Hero Coffee di Kota Lama Semarang

by - 9:00 AM

Alamat: Jl. Kepodang No.33, Purwodinatan, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah 50137

Di Kota Lama Semarang memang banyak tersebar kedai kopi, sampai-sampai saya ingin menjelajahi semuanya. Saya tahu Hero Coffee saat mengikuti festival literasi Patjar Merah tahun lalu. Kebetulan gedung untuk acara tersebut bersebelahan dengan Hero Coffee. Dalam hati saya berencana untuk mampir. Yah, tapi baru kesampaian akhir-akhir ini.
Hero Coffee Kota Lama Semarang
Bagian Depan Hero Coffee ©

Ketika memasuki Hero Coffee, interior café tersebut langsung mencuri perhatian saya. Dinding Hero Coffee mempertahankan dinding lama yang catnya tampak mengelupas, tapi justru seninya di situ. Beberapa dekorasi retro pun tertempel di dinding.

Area dalam sangat luas dan langit-langitnya tinggi. Konsep dapur di Hero Coffee ini opened kitchen dan berada di ruang pertama. Setelah ruang pertama ini ada area outdoor lagi (selain area outdoor di depan café). Lalu masuk lagi masih ada sitting area, toilet dan musala.

Menu kopi yang disediakan di Hero Coffee ini sangat lengkap, sampai saya bingung mau pesan yang mana. Ada kategori espresso classic yang menunya yaitu, espresso, doppio, piccolo, guillermo, espresso con panna, coffee con hielo, macchiato, flat white, long black, cream brule, americano, cappuccino, affogato, mochacino, dan caffe latte. Nah, banyak banget kan, itu baru satu kategori. Ada kategori single origin yang cara seduhnya macam-macam, mau pakai metode tubruk, pour over pakai kalita ataupun V60, aero press, french press, bahkan syphon. Selain itu, ada kategori signature alias minuman yang racikannya cuma Hero Coffee miliki. Agak lupa apa saja, yang paling saya ingat adalah terracheese dan espresso wave.
Cream Brule Coffee di Hero Coffee Kota Lama Semarang
Cream Brule Coffee ©

Setelah melihat begitu banyak menu kopi yang menggiurkan, saya bersikeras untuk kembali ke Hero Coffee lagi. Untuk kunjungan kali ini saya mencoba cream brule coffee dan terracheese. Cream brule coffee terbuat dari espresso dan susu karamel dengan brown sugar yang dilumerkan di bagian atasnya. Rasa kopinya tidak over powering, tapi tetap kuat. Tidak terlalu manis. Sementara terracheese adalah perpaduan kopi, tiramisu, es krim, keju. Namun, bagi saya terracheese terlalu manis dan heavy.

Menu makanan juga bervariasi, dari snack hingga makanan berat. Sebenarnya saya tidak terbiasa minum kopi sambil makan berat, tapi saat itu saya kelaparan. Alhasil saya memesan rice bowl shredded beef alias rice bowl daging suwir. Di luar dugaan porsinya bikin kenyang. Nasinya harum, tampaknya digoreng dengan margarin dan bawang. Lalu ada sayuran yang ditumis dan tentu saja daging suwirnya. Sayangnya saus daging suwirnya terlalu asin. Namun, overall saya menikmati menu tersebut.

Overall, Hero Coffee sangat recommended baik dari menu, area, dan pelayanan. Waktu tunggu menu keluar normal dan harga menu bisa dibilang menengah ke atas. Area memadai untuk kelompok besar. Kebetulan saat saya datang ada rombongan ibu-ibu dan bapak-bapak. Friendly untuk yang suka kopi atau tidak, karena ada minuman non kopi juga. Mau untuk nongkrong, diskusi, atau makan saja, Ok.

You May Also Like

0 comments