Cafe Joko Kopi di Kota Ungaran

by - 12:45 PM

Alamat: Jalan Gedongsongo No.9, Kelurahan Candirejo, Kec. Ungaran Barat, Kab. Semarang, Jawa Tengah 50512
Jam buka: 12:00 - 00.00 (Menurut google maps, tapi untuk lebih detail follow instagramnya. Mereka selalu update jam buka.)


Saya sudah lama ingin nongkrong di cafe Joko Kopi ini, akhirnya kesampain. Padahal sih dekat sama rumah saya. Letak Joko Kopi ini bisa dibilang kurang strategis, karena bukan di pusat keramaian kota Ungaran. Tapi jangan salah pengunjungnya banyak. Sebagai patokan, Joko Kopi ini letaknya sekitaran Kampus Ngudi Waluyo, tapi masih masuk beberapa meter lagi dan dari jalan utama Joko Kopi ada di sebelah kanan.


Area parkir Joko Kopi sangat luas, jadi yang bawa mobil tidak perlu khawatir. Hanya saja parkirnya bayar. Sementara itu area dalam juga luas yang terdiri dari dua lantai. Bagi yang merokok pun disediakan smoking area. Lalu ada juga tempat duduk outdoor. Kalau mau menyaksikan pemandangan gunung ungaran dan sawah lebih jelas pilihlah tempat duduk di lantai dua atau pun lantai satu bagian luar.
Joko Kopi
Dok. pribadi
Menu kopi di Joko Kopi sangat bervariasi, ada speciality coffee (single origin) hingga non kopi. Untuk single origin bisa memilih metode seduh, yaitu tubruk, plunger/french press, atau pour over. Harga terbilang standar, malahan murah untuk cita rasa kopi yang berkualitas.


Saya kalap dong pesan kopi di Joko Kopi, sampai minum dua cangkir. Tadinya saya cuma pesan Paket Pendekar, tapi tergoda dengan single origin, maka saya memutuskan pesan Flores Robusta yang pakai metode pour over. Paket Pendekar apa sih? Paket Pendekar itu terdiri dari satu sloki espresso, satu cangkir cappuccino, dan air putih. Sudah minum segitu banyak masih nyendok affogato punya Kakak saya juga. Rakus bener.
Kopi Joko Kopi
Dok. pribadi
Cappuccino dan espresso yang sepaket itu cita rasa kopinya sama, tapi kurang tahu blend-nya apa saja. Saya merasakan cita rasa fruity dan pahit yang kuat, untuk acidity mungkin medium (Kurang yakin juga, haha…). Untung lah ya yang satunya saya pesan Flores Robusta untuk mengimbangi kopi Paket Pendekar dengan acidity itu. Flores Robusta adalah kopi tanpa acidity. Cita rasanya sudah lupa saya, tapi kalau dari menu tercantum sweet/tobacco/chocolate/nutty. Kalau rasa pahitnya sih tidak begitu tajam dan cenderung light menurut saya. Beneran lebih pekat Paket Pendekar. Lol.


Selain kopi, di Joko Kopi juga menyediakan minuman non kopi yang variasinya banyak. Milk based drink dengan rasa thai tea, taro, red velvet, green tea, vanilla, caramel, mint, bahkan ginger. Minuman yang light juga ada. Makanan berat dan snack-nya pun bermacam-macam, mulai dari nasi goreng, mie, rice bowl, onion ring, roti bakar, hingga mendoan. Dessert juga ada lho. Kurang lengkap apa coba.


Cafe Joko Kopi pokoknya recommended banget. Saya pasti akan kembali berkunjung. Oh iya colokan, tampaknya benda itu tidak saya lihat ada di meja-meja pengunjung. Berarti murni untuk nongkrong lah, kecuali Anda bukan pejuang colokan seperti saya.


Kalau lewat kota Ungaran mampir sebentar ke Joko Kopi ya. Thanks sudah menyimak ulasan saya. Jangan lupa tinggalkan jejak di kolom komentar.

You May Also Like

2 comments

  1. Sya akhir2 ney jg suka nongki d kedai kopi... Keren tulisannya mas.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih Kak. Btw, saya perempuan. 😁

      Delete